Berikut ini kami berikan tips sederhana yang dapat lakukan agar bisa sholat malam secara rutin. Tips-tips itu adalah :
Tips Agar Bisa Bangun Shalat Malam |
- Berusaha tidak tidur terlalu larut malam, sehingga waktu istirahat cukup
- Membaca doa sebelum tidur, dengan berdoa insya allah tidur kita akan dirahmati oleh Allah
- Ketika terbangun, langsung ambil air wudhu, dan bacalah doa wudhu
- Lawan rasa kantuk yang menyerang dirimu. Sehingga mampu mengalahkan dirinya sendiri itulah yang disebut pemenang sejati
- Laksanakan sholat tahajud dengan penuh kekhusyuan. Hadapkan hatimu kepada sang Maha Pencipta Allah SWT
- Lakukan sholat tahajud secara rutin tiap malam dengan penuh komitmen dan konsistensi yang tinggi
- Bila kamu sibuk dan pekerjaanmu harus kamu kerjakan sampai larut malam, sholat malam boleh kamu kerjakan lebih dahulu sebelum tidur
- Jadikan sholat malam sebagai sebuah kebutuhan, dan rasakan saat-saat indah bertemu Allah lewat sholat di malam sunyi
- Atur waktu tidur dengan baik, sebab manusia membutuhkan waktu tidur yang cukup
- Berguru kepada orang yang sholeh, dan perhatikan mereka melakukan sholat malam dengan penuh kesungguhan dan komitmen yang tinggi
Posting Komentar